Monday, August 20, 2007

3 Kiamat Sudah Dekat

Puji syukur pada Ilaahi Robby atas karunia dan nikmatNya kepada kita. Sebuah ketenangan, ketentraman didambakan oleh setiap insan, tak terkecuali oleh diriku. Semua pasti mengharapkannya. Tapi gimana caranya ya..??
Sampai usiaku yang makin senja, ternyata kini ane sadar, judul sinetron itu benar..."Kiamat Sudah Dekat", semakin bertambah usia semakin dekat kita kita dengan kematian. Ane lihat beberapa waktu lalu ketika ada yang merayakan ulang tahun alias Milad. bahagianya bukan main, panjang umur, katanya...., padahal pada hakikatnya bertambah usia ternyata semakin berkurang jatah kontrak hidup di dunia.
Yach...., begitu diri ane, semakin hari semakin tua alias semakin mendekati ajal. padahal dalam setiap ceramah (biasa sih jelek-jelek begini ane juga sering diminta ngisi ceramah....he...he....) ane selalu nanyain sampai dengan usia kita sekarang antara kebaikan dan keburukan, lebih banyak mana ? dan spontan audience menjawab bahwa keburukan ternyata lebih banyak dari pada kebaikannya.
Masya Alloh....!!! Terus digunakan untuk apa hidup kita selama ini....?? bermaksiat...? atau.....???? Ya Alloh azamku, kuingin memperbaiki semua..., bertambah usia haruslah bertambah kebaikan dan bukan bertambah keburukan....!!! Amiinnnn,,....Semoga.....

3 komentar:

  1. saya juga pengen tenang pak. hidup sekali kenapa dibikin susah ya. bahagia dan bahagia

    ReplyDelete
  2. Bener bang ! Kiamat sudah dekat. Ada sebuah analisis yang komprehensif seputar persoalan ini. Memuat analisa runtuhnya perekonomian dunia dilihat dari sudut pandang empiris,historis, sosial ekonomi dan nubuwah. Analisanya sangat akurat dan lebih masuk akal. Insya Allah. Apalagi dilengkapi dengan nash-nash shahih. Segera terbit judulnya menanti kehancuran Amerika dan Eropa.

    ReplyDelete
  3. Sukron mas Naufal...! Ane tunggu terbitnya...., tp bisa gratis gak ya....he...he....he...salam untuk semua...!

    ReplyDelete

 

Sang Petualang... Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates